Saturday, December 24, 2011

Canon Photo Marathon 2011

Weew...sebetulnya ini acara udah dari September tapi baru sempet posting sekarang, maklumlah orsib (orang sibuk) hehehe...

Canon Photo Marathon 2011 adalah acara hunting dan lomba foto yang ketiga kalinya diadakan di Indonesia, sebagai bagian dari Canon Photo Marathon Asia yang diselenggarakan di 6 negara utama Asia. Dan Ini kali kedua gw ikutan Canon Photo Marathon, yang pertama tahun 2010 tanggal 16 September di Central Park is attended by 2,113 participants. The biggest in Asia #CPM2010. Temanya Arsitektur & Life Style.

Yang kedua kalinya gw ikuti di tahun ini adalah tanggal 1 september 2011 di ECO Park, Ancol dengan Tema Kering & Asri. Berbeda dengan Canon Photo Marathon sebelumnya, CPMI 2011 untuk pertama kalinya diadakan di dua kota besar di Indonesia yaitu Yogjakarta (Candi Prambanan) dan Jakarta. Dan gw cuman daftar lomba yang diadakan di Jakarta aja.

Tahun 2010 gw ditemenin ama pasangan cihui Putri (sepupu) & Fachry, dan tahun 2011 kali ini ditemenin ama Febby my sister in law.


#CPM2010 gw nggak serius moto2 malahan asik bersosialisasi ama temen2 lama fotografer, maklum it's one of my big comeback after have a baby. Apalagi di acara ini kali pertama kenal ngobrol ama Mas Kristupa (founder Fotografer.Net) & Mas Isworo (salah satu moderator FN), trus ketemu Om Anif Putramijaya (mahluk purba dari Laut Afrika Selatan), juga ketemu beberapa orang Indosat yang ikutan lomba dll. ya udah deh alhasil kebanyakkan nongkrong.

Tapi di #CPM2011 lebih agak niat motonya dan tidak terlalu bersosialisasi tapi yah teteup aja nggak menang... hehehe... kepedean yah ngarepin menang? Yah namanya juga ikutan lomba pastinya pengen menang donk. Mana 2 orang pemenang utama dari Jakarta berhak mendapatkan Kamera DSLR Canon EOS 60D BODY dan kesempatan mengikuti Photo Clinic selama 8 hari di Tasmania Australia bersama para pemenang dari negara peserta Canon Photo Marathon Asia 2011 lainnya. Siapa sih yang nggak mau menang???

Walau nggak bersosialisasi tapi teteup juga nemu satu dua mahluk purba dari FN banci lomba Foto (hehe...), such mas Riki Malik & mbak Camelia Siagian.

Yang seru pada acara kali ini kita bisa mengikuti workshop fotografi yang dibawakan oleh Kristupa Saragih, mengikuti sesi foto model (salah satunya Nadya Yusuf dari JIM Model) dan berbagai pertunjukan menarik seperti live band by The Chaplin Band yang sumpah kocakkk abeess, dll.

Coaching Photo w/ Kristupa Saragih

The Chaplin Band

Acara Hiburan lainnya, Sesi foto model w/ Nadya Yusuf

 Dan ini beberapa hasil photo untuk kategori Asri & Kering
 Foto2 yang lainnya nyusul deh...agak2 bingung mo upload yang mana hehe...

Kayaknya nggak bakal kapok ikutan Canon Photo Marathon, so tahun depan dipastikan bakal ikutan lagi deh. InsyaAllah. Amiiinn...

No comments: